Sejarah HMS Politeknik Sukabumi
Himpunan Mahasiswa Sipil (HMS) Politeknik Sukabumi, didirikan pada tanggal 27 Desember 2010 di Kampus Politeknik Sukabumi.
Maksud dan Tujuan didirikannya Himpunan Mahasiswa Sipil (HMS) Politeknik Sukabumi, adalah:
1. Ikut berperan serta dalam mengusahakan kelancaran proses pendidikan di lingkungan Politeknik Sukabumi agar menjadi tenaga ahli yang komunikatif, demokrasi, jujur, dan bertanggung jawab.
2. Membina, memelihara, dan mempererat rasa kekeluargaan, menanamkan rasa cinta almamater, mengusahakan kesejahteraan spiritual serta memperjuangkan kepentingan himpunan.
3. Membina dan meningkatkan pola fikir mahasiswa jurusan Teknik Sipil Politeknik Sukabumi yang kokoh dan bersatu dengan penuh semangat kekeluargaan, loyalitas disertai dedikasi dan kepedulian yang tinggi.
4. Mengusahakan dan memperjuangkan kepentingan anggota dalam bidang studi, keprofesian, kreatifitas dan kesejahteraan himpunan.
5. Membimbing, menampung, menyalurkan aspirasi dan potensi anggota untuk pengabdian, perjuangan dan pembangunan Politeknik Sukabumi.
0 komentar :
Posting Komentar